Berita Timika

Dinas Ketahanan Pangan Gelar Pasar Murah di Kampung Hiripau

FOTO BERSAMA-Yulius Koga, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Mimika saat foto bersama pegawai Dinas Ketahanan Pangan, usai kegiatan pasar murah, Sabtu (15/7) di Hiripau. (FOTO: Gren/TimeX)

TIMIKA, TIMIKAEXPRESS.id – Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Mimika menggelar kegiatan rutin Pasar Murah di halaman Gereja Santo Mikhael, Kampung Hiripau, Distrik Mimika Timur pada Sabtu (15/7) pukul 09.00 WIT.

Pasar murah dihadiri langsung oleh Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Mimika, Yulius Koga.

Yulius Koga,  saat ditemui Timika eXpress disela-sela kegiatan pasar murah tersebut mengatakan, kegiatan pasar tersebut merupakan kegiatan rutin yang sering dilakukan oleh Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Mimika, yang dilaksanakan di enam distrik yang ada di pinggiran kota maupun di dalam Kota Timika.

Seperti di Distrik Mimika Baru, Kwamki Narama, Wania, Iwaka, Kuala Kencana, dan Distrik Mimika Timur.

“Kami biasanya melakukan pasar murah ini dua kali dalam satu bulan. Namun khusus untuk Agustus 2023 mendatang, kami akan melakukan selama tiga kali guna menyongsong HUT RI ke-78,” jelasnya.

Ia menambahkan, kegiatan pasar murah ini merupakan program nasional dari Badan Pangan Nasional (Bapanas).

Tujuan utama pasar murah yaitu untuk menjaga stabilitas pangan dan harga, mengimbangi inflasi, termasuk dalam rangka menyongsong HUT RI ke-78 mendatang.

Sementara itu, Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Mimika dalam Tahun 2023 sudah melakukan tiga kali pasar murah di wilayah Distrik Mimika Timur yaitu di halaman Kantor Distrik Mimika Timur pada Februari 2023, April 2023 di halaman Pasar Mapurujaya, dan 15 Juli 2023 di halaman Gereja Santo Mikhael, Kampung Hiripau, Distrik Mimika Timur.

“Kami berencana kedepannya akan melakukan juga di Poumako agar bisa membantu masyarakat di setempat. Selain itu, pada akhir Juli 2023, diagendakan  di wilayah Distrik Wania,” jelasnya.

Ia menambahkan, ada lima distributor Sembako yang dilibatkan atau kerjasama dalam kegiatan pasar murah hari ini (Sabtu, red), seperti Bulog, Mawar Sarung dan tiga distributor lainnya.

Semua sembako dijual dengan harga subsidi, misalkan beras premium 10 kg di pasar biasanya dijual dengan harga Rp150.000, tetapi di pasar murah saat ini Rp110.000. dengan demikian Rp40.000 merupakan subsidi. Begitu juga dengan sembako lain.

Sementara itu, ibu Amir yang merupakan warga Kampung Hiripau, saat ditemui Timika eXpress di sela-sela kegiatan pasar murah tersebut mengatakan, kegiatan pasar murah ini sangat membantu warga di Hiripau dalam memenuhi kebutuhan pokok.

Karena biasanya warga membeli Sembako di Timika dengan jarak tempuh yang cukup jauh dan harganya yang cukup mahal.

Bakri Athoriq, Kepala Distrik Mimika Timur saat ditemui Timika eXpress di sela-sela kegiatan pasar murah tersebut mengatakan, pasar murah hari ini memang sangat membantu masyarakat di Kampung Hiripau dalam berbelanja.

“Masyarakat Hiripau sangat antusias terhadap kegiatan pasar murah yang dilakukan oleh Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Mimika. Yang mana masyarakat merasa sangat terbantu dalam berbelanja sembako murah,” jelasnya. (glt)

GRAFIS

Sembako yang dijual berupa:

Beras Premium 10 kg harganya Rp110.000

Beras SPHP 5 kg Rp45.000

Telur 1 rak Rp 55.000

Bawang merah 1 kg Rp 45.000,

Bawang putih 1 kg Rp 35.000,

Tomat 1 kg Rp 15.000

Cabai 1 kg Rp 60.000,

Ayam satu ekor Rp 50.000

Gula pasir 1 kg Rp12.000

Minyak kunci mas 2 liter Rp15.000,

dan Terigu 1 kg Rp10.000.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Related Articles

Back to top button