FOTO BERSAMA – Danyon B Pelopor Satbrimob Polda Papua Tengah, Kompol Onisimus Umbu Sairo, S.I.K dan jajaran foto bersama dengan anak-anak Panti Asuhan Pendamping Cinta Kasih Hulda, Senin (10/11). (FOTO: GREN/TIMEX)

TIMIKA, TIMIKAEXPRESS.id – Suasana di Panti Asuhan Pendamping Cinta Kasih Hulda, Senin (10/11), tampak berbeda dari biasanya. Tawa ceria anak-anak terdengar lebih ramai, menyambut kedatangan para tamu berseragam biru tua dan cokelat tua.

Seketika halaman panti yang sederhana mendadak penuh kehangatan dengan hadirnya Brimob Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Papua Tengah datang membawa kasih.

Kedatangan rombongan yang dipimpin Komandan Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Papua Tengah, Kompol Onisimus Umbu Sairo, S.I.K., bukan sekadar untuk berbagi bantuan, melainkan menghadirkan kebahagiaan.

Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Korps Brimob Polri ke-80, mereka ingin menyalakan semangat kemanusiaan lewat aksi nyata: berbagi dan peduli.

“Kegiatan ini bukan hanya untuk memperingati HUT Brimob, tapi juga panggilan hati. Kami ingin berbagi kasih, menumbuhkan semangat kepedulian kepada mereka yang membutuhkan. Inilah makna sejati pengabdian Brimob untuk masyarakat,” ujar Kompol Onisimus.

Anak-anak panti tampak antusias menyambut para personel Brimob. Ada yang malu-malu, ada yang spontan menggenggam tangan para tamu, bahkan ada yang berebut ingin berfoto.

Canda tawa mengalir begitu alami — seolah jarak antara aparat dan masyarakat lenyap begitu saja.

Tak hanya berinteraksi, para personel Brimob juga menyerahkan bantuan bahan pokok makanan sebagai bentuk kepedulian terhadap kebutuhan sehari-hari panti.

Sementara itu, Deliana Dahar, penanggung jawab Panti Asuhan Pendamping Cinta Kasih Hulda, tak kuasa menyembunyikan rasa harunya.

“Kami sangat bersyukur. Kehadiran Brimob hari ini bukan hanya membawa bantuan, tapi juga membawa sukacita dan semangat baru bagi anak-anak,” tuturnya.

Anjangsana ini menjadi bagian dari rangkaian peringatan HUT Brimob Polri ke-80 bertema “Brimob Presisi untuk Negeri”

Tema itu tampak benar-benar hidup di Mimika hari itu — saat senyum tulus dan tawa anak-anak menjadi hadiah terindah bagi para personel Brimob yang datang bukan untuk bertugas, melainkan untuk berbagi kasih. (via)